Batas Pendengaran Manusia


Berdasarkan hasil penelitian, telinga manusia hanya dapat mendengar bunyi yang frekuensinya antara 20 Hz sampai 20.000 Hz. Bunyi dengan getaran antara 20 Hz sampai 20.000 Hz dinamakan audiosonic. Bunyi dengan getaran kurang dari 20 Hz dinamakan infrasonic (infra = bawah, sono = bunyi).

Beberapa binatang yang dapat mendengar bunyi infra antara lain jengkerik dan anjing. Bunyi dengan getaran lebih dari 20.000 Hz dinamakan ultrasonic (ultra = lebih, sonic = bunyi). Beberapa binatang yang dapat mendengar bunyi ultrasonik antara lain kelelawar dan lumba-lumba.



Kegunaan ultrasonik antara lain sebagai berikut.
a. Untuk kelelawar,
Bunyi ultrasonik digunakan sebagai alat kontrol agar kelelawar terhindar dari tabrakan dengan benda-benda di depannya, dengan jalan kelelawar selalu memancarkan gelombang-gelombang ultra sonik pada waktu terbang. Jika kelelawar menangkap kembali bunyi ultra soniknya berarti di depannya terdapat halangan dengan demikian ia terhindar dari tabrakan.

b. Dalam bidang kedokteran
Ultrasonik digunakan untuk mempelajari bagian-bagian dalam tubuh yang tidak boleh terkena sinar X, misalnya janin dalam kandungan.

c. Dalam bidang industri
Ultrasonik digunakan untuk menemukan keretakan bagian dalam dari sambungan logam, mengaduk campuran susu agar homogen, memusnahkan bakteri pada makanan yang diawetkan dalam kaleng.



0 Response to "Batas Pendengaran Manusia"

Post a Comment